Universitas Negeri Jakarta (UNJ)



POJOKMAHASISWA |. Universitas Negeri Jakarta atau UNJ berdiri pada tanggal 16 Mei 1964. Hari jadi ditetapkan sama dengan hari jadi Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Jakarta yang merupakan cikal bakal Universitas Negeri Jakarta. Hingga saat ini UNJ telah mempunyai tujuh fakultas, dan program pasca sarjana.

Menjadi Universitas yang memiliki keunggulan kompetitif dalam membangun masyarakat Indonesia yang maju, demokratis dan sejahtera berdasarkan Pancasila di era globalisasi.

Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) memiliki program studi Bimbingan dan Konseling, Kurikulum dan Teknologi Pendidikan, Pendidikan Luar Biasa (PLB), Manajemen Pendidikan, Pendidikan Luar Sekolah, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Psikologi dan Magister Bimbingan dan Konseling. Fakultas Bahasa dan Seni memiliki program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra IndonesiaSastra Indonesia, Pendidikan Sastra Inggris, Sastra Inggris, Pendidikan Bahasa Prancis, Pendidikan Bahasa Jerman, Pendidikan Bahasa dan Sastra Arab, Pendidikan Seni Rupa, Pendidikan Seni Tari Pendidikan Seni Musik, Pendidikan Bahasa Jepang dan Pendidikan Bahasa Mandarin.

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam memiliki jurusan Pendidikan Matematika, Matematika, Pendidikan Fisika, Fisika, Pendidikan Kimia, Kimia, Pendidikan Biologi, Biologi, Sistem Informatika. Fakultas Ilmu Sosial memiliki jurusan Pendidikan Pancasila dan Kwarganegaran (PPKN), pendidikan sejarah, pendidikan geografi, pendidikan ilmu agama islam, pendidikan sosiologi, sosiologi, dan pendidikan ilmu pengetahuan sosial. Fakultas Teknik memiliki program studi Pendidikan Teknik Elektro, Pendidikan Teknik Elektronika, Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, Pendidikan Teknik Mesin, Pendidikan Teknik Bangunan, Teknik Sipil, Transportasi, Pendidikan Tata Boga, Pendidikan Tata Busana, Pendidikan Tata Rias, Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Tata Boga, Tata Busana, dan Tata Rias.


Fakultas Ilmu Keolahragaan memiliki program studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Ilmu Keolahragaan, Ilmu Keolahragaan Konsentrasi Kepelatihan Olahraga, Keolahragaan Konsentrasi Olahraga Rekreasi. Fakultas Ekonomi memiliki program studi Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Tata Niaga, Akuntansi, Manajemen, Sekretari dan Manajemen Pemasaran. Nah, untuk kalian yang ingin memperoleh informasi yang lebih bisa mengakses unj.ac.id. Terima kasih (MM)

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

Related Posts :

0 Response to "Universitas Negeri Jakarta (UNJ)"

Posting Komentar